Temui Lokasi Terdekat Kami...

Rentang Kemampuan Mendengar

Rentang Kemampuan Mendengar

Sistem pendengaran sentral dalam otak kita dirancang untuk menerima dan bekerja dengan berbagai macam kekerasan suara dan nada yang amat bervariasi dalam rentang yang luas.

Namun kita tidak menggunakan rentang yang luas ini secara sadar untuk mendengarkan musik dan suara orang berbicara. Musik yang sering kita dengarkan berada di rentang kekerasan suara yang nyaman, yakni hanya berada di rentang frekuensi dari sekitar 50 Hz sampai sekitar 15.000 Hz dan dengan rentang intensitas dari 20dB hingga sekitar 100 dB.

Untuk mendengarkan suara orang berbicara, kita bahkan memanfaatkan kurang dari rentang itu. Suara orang berbicara  biasanya berkisar dari 100Hz hingga 10.000 Hz dan rentang intensitas 35 dB hingga 80 dB.

Untuk mendengarkan suara orang berbicara, kita bahkan memanfaatkan kurang dari rentang itu. Suara orang berbicara  biasanya berkisar dari 100Hz hingga 10.000 Hz dan rentang intensitas 35 dB hingga 80 db.


 

Pendengaran Periferal dan Utama

Untuk lebih memahami mengenai pendengaran, kami membagi “organ” pendengaran manusia ke pendengaran periferal dan pusat. Pendengaran periferal meliputi segala sesuatu yang dilakukan telinga untuk memproses suara. Pendengaran pusat meliputi analisis dimana pusat pendengaran di otak kita menjalankan perannya untuk memberi makna pada sinyal yang datang dari telinga.


TOP