Tips Merawat Alat Bantu Dengar
Alat Bantu Dengar

Tips Merawat Alat Bantu Dengar

5/5 (1)

Alat bantu dengar memiliki investasi signifikan yang dapat mendorong kemampuan Anda untuk berkomunikasi dan terhubung dengan orang-orang di sekitar. Merawat dan menggunakan alat bantu dengar, sama halnya menjaga investasi Anda agar memiliki usia panjang dalam penggunaannya dan dapat memberi Anda lebih banyak keuntungan. Anda dapat mengikuti tips sederhana di bawah ini, agar alat bantu dengar Anda dapat terus memberikan manfaat yang dapat mengubah hidup Anda selama bertahun-tahun yang akan datang!

Tips Merawat Alat Bantu Dengar

Gunakan alat bantu dengar setiap hari, setidaknya selama 10 hingga 12 jam sehari

Mengenakan alat bantu dengar dalam waktu yang sedikit panjang, minimal 10 jam sehari, akan membuat Anda terbiasa dengan penggunaannya dan tidak merasakan alat tersebut sebagai benda asing di telinga Anda sehingga Anda bisa merasa nyaman dalam beraktivitas.

Buka penutup baterai saat alat bantu dengar tidak digunakan

Seperti yang kita tahu bahwa alat bantu dengar dan baterai tidak dapat menerima kelembaban secara berlebihan. Dengan membuka penutup baterai, Anda akan melepaskan hawa panas akibat penggunaan alat tersebut dalam jangka waktu yang panjang. Sehingga tidak menimbulkan kelembaban dan memperpanjang usia baterai.

Bersihkan alat bantu dengar setiap pagi dengan kain yang kering dan lembut

Membersihkan termasuk dalam perawatan dasar wajib terhadap barang apapun yang Anda miliki. Mikrofon dan penerima suara pada alat bantu dengar, berperan sangat penting dalam menangkap kejernihan suara di sekitar. Dengan membersihkan secara teratur, maka kotoran yang menumpuk akan hilang. Dan risiko terkena alergi atau penyakit akibat penggunaan alat yang kotor di tubuh Anda bisa dihindari.

Selalu bawa baterai cadangan

Penggunaan alat bantu dengar belum terlalu umum diketahui pada masyarakat kita. Bisa dibayangkan betapa sulitnya Anda melakukan penggantian baterai atau menemukan tempat penjualan baterai tersebut di tempat asing. Misalnya ketika alat tersebut kehabisan baterai dan Anda berada di tengah-tengah rapat kerja. Atau ketika harus melakukan kegiatan di luar ruangan.

Hubungi profesional kesehatan pendengaran Anda jika ada pertanyaan atau masalah

Alat bantu dengar masih digunakan secara terbatas. Ada baiknya jika Anda selalu berkonsultasi dengan ahli profesional kesehatan pendengaran terkait kondisi pendengaran dan alat tersebut. Seorang ahli kesehatan pendengaran akan selalu siap membantu Anda.

Hal yang Tidak Perlu Dilakukan

  • Jangan menyimpan alat bantu dengar Anda di kamar mandi atau menggunakannya saat berenang – Kamar mandi dan kolam renang, memiliki tingkat kelembaban tinggi. Menggunakan alat bantu dengar di tempat tersebut akan beresiko meningkatkan kelembaban dan kemungkinan rusaknya alat.
  • Jangan biarkan orang lain memakai alat bantu dengar Anda – Setiap alat bantu dengar memiliki setelan yang berbeda dan telah disesuaikan dengan penggunanya. Meminjamkan alat bantu dengar kepada orang lain, selain akan beresiko terhadap faktor kesehatan dan kebersihan juga memungkinkan pengubahan terhadap setelan atau penyesuaian alat tersebut dari kebutuhan Anda.
  • Jangan meggunakan hair spray, gel atau pengering rambut saat menggunakan alat bantu dengar –  Hair spray, gel atau hair dryer juga mengandung tingkat kelembapan yang tinggi, hal ini jelas harus dihindarkan dari alat bantu dengar Anda.
  • Jangan mencoba memperbaiki sendiri alat bantu dengar Anda – Hubungi tempat penyedia atau tenaga professional perawatan alat bantu dengar untuk mengetahui secara pasti dimana letak kerusakannya. Ingat, alat bantu dengar memiliki harga yang tidak murah dan merupakan sebuah investasi. Anda tentunya tidak mau investasi tersebut rusak akibat kecerobohan Anda sendiri.

Anda bisa mendapatkan banyak tips lainnya di sini. Jangan lupa bahwa pendengaran adalah hal penting yang Anda butuhkan untuk lebih produktif dalam menjalani hidup. Jika Anda mulai merasakan adanya gangguan pendengaran dan ingin mendapatkan bantuan, kami dapat membantu Anda menemukannya di daerah Anda. Cukup hubungi 0800-100-2234 atau klik di sini.

Sumber : https://www.starkey.com/blog/2018/11/Dos-donts-of-hearing-aid-care

Please rate this

and share :
connect with us facebook-ABDI facebook-ABDI facebook-ABDI facebook-ABDI