Anda adalah seorang karyawan kantor namun memiliki masalah pendengaran dan khawatir gangguan tersebut akan mempengaruhi kinerja Anda? Sebenarnya, masalah pendengaran tidak akan mengubah kinerja atau reputasi seseorang dalam bekerja keras. Sebaliknya, itu bisa menyelamatkan Anda dari banyak stres yang tidak perlu dan membuang waktu.
Tips Mengatasi Masalah Pendengaran di Tempat Kerja
Apakah ini berarti bahwa setiap orang harus mengungkapkan permasalahan mengenai pendengaran mereka di tempat kerja? Dalam kebanyakan kasus jawabannya adalah “Ya”. Berikut adalah beberapa alasan mengapa.
Kinerja yang kuat berbicara untuk dirinya sendiri
Jika Anda memiliki rekam jejak kinerja yang baik, mengungkapkan masalah pendengaran yang Anda miliki tidak akan mengubah reputasi Anda. Kerja keras Anda akan terus berlanjut, dan mungkin membaik dengan manfaat tambahan dari pengungkapan tersebut.
Kejujuran Anda akan dihargai
Setelah mengungkapkan masalah pendengaran Anda, Anda akan kagum dengan berapa banyak orang menanggapi pengakuan tersebut. Mereka bahkan mungkin akan memulai pengakuannya sendiri tentang keluhan yang sama. Berbagi kerentanan, akan memupuk lingkungan dimana orang lain juga dapat berbagi perjuangan mereka. Ini akan meningkatkan moral dan pemahaman bagi semua orang yang terlibat.
Mengurangi stres
Tergantung pada tingkat keparahannya, rekan kerja Anda mungkin sudah curiga bahwa Anda memiliki masalah pendengaran atau lebih buruk, mereka pikir Anda tidak pintar atau pendengar yang buruk. Ketika orang-orang tahu Anda kesulitan dalam mendengar, mereka akan memahami situasi Anda selama ini, dan hal itu sangat melegakan.
Baca juga : Fakta, kehilangan pendengaran meningkatkan Peluang Anda Mengalami isolasi sosial
Waktu berubah
Generasi Millenial dan generasi berikutnya lebih memahami sebuah kondisi disabilitas karena mereka biasanya telah mendapatkan pemahaman tersebut di sekolah. Ketika seorang milenial bergabung dengan tim baru, biasanya mereka akan mengirimi email untuk memeperoleh saran bagaimana cara berkomunikasi dengan rekan kerja mereka sehingga mereka akan tahu bagaimana cara terbaik untuk bekerja dengannya. Keterbukaan yang muncul ini menjadi pertanda baik bagi kita semua, bahkan jika kita bukan milenium.
Bagaimana cara agar tidak terlalu sulit di tempat kerja?
Anda atau siapapun mungkin perlu mengatasi masalah tersebut dengan segera selain meminta pemahaman dan menjelaskan pada semua rekan kerja Anda. Cobalah untuk segera melakukan tes pendengaran dan menemui ahli perawatan pendengaran terdekat di kota Anda untuk memperoleh solusinya agar masalah pendengaran tidak semakin memburuk dan menjadi gangguan di tempat kerja.
–
Sumber : https://livingwithhearingloss.com/2019/03/05/how-to-handle-hearing-loss-in-the-workplace/