DampakGangguanPendengaranPadaKehidupanSehari hari
Gangguan Pendengaran

Dampak Gangguan Pendengaran Pada Kehidupan Sehari-hari

No ratings yet.

Gangguan pendengaran dapat memberi dampak pada semua aspek kehidupan. Kemampuan mendengar memainkan peran utama dalam kualitas hidup kita, dari kesejahteraan emosional, kesehatan fisik hingga karier dan kegiatan sehari hari.

Namun, jutaan orang yang telah kehilangan pendengarannya membiarkan hal ini terjadi dan tidak diobati, meskipun telah banyak penelitian yang menunjukkan hubungan antara kehilangan pendengaran yang tidak diobati dan peningkatan risiko jatuh, depresi, kecemasan, rawat inap dan bahkan demensia.

Dampak Gangguan Pendengaran Pada Kehidupan Sehari-hari

Kehilangan Pendengaran Berdampak Pada Kesejahteraan Emosional

Saat Anda mendengar dalam kondisi terbaik, tidak ada yang dapat menghentikan Anda untuk menikmati suara tawa, musik, alam, atau percakapan dengan keluarga dan teman. Mendengar suara-suara ini akan membantu untuk berkomunikasi serta memahami berbagai hal di sekitar Anda, dan tak dapat disangkal membuat momen lebih berkesan dan hidup lebih menyenangkan.

Saat Anda mengalami gangguan pendengaran, suara-suara yang Anda anggap remeh memudar – yang pada akhirnya membawa  ke perubahan yang dapat berdampak pada kehidupan Anda secara emosional.Adapun beberapa dampak gangguan pendengaran yang berpengaruh pada kesejahteraan emosional Anda adalah:

  • Kehilangan pendengaran bisa menyebabkan rasa malu
  • Suara favorit yang hilang dapat menyebabkan kesedihan
  • Informasi penting yang hilang dapat menimbulkan kecemasan
  • Tidak mendengar percakapan dengan jelas dapat menyebabkan perasaan tersisih, dan perasaan ditinggalkan sehingga dapat menyebabkan timbulnya depresi dan isolasi sosial

Kehilangan pendengaran berdampak pada kesehatan fisik dan mental kita

Gangguan pendengaran juga memainkan peran penting dalam kesejahteraan fisik dan mental kita – dengan semakin banyaknya penelitian yang menghubungkan gangguan pendengaran dengan demensia dan penurunan kognitif. Saat Anda memiliki kondisi pendengaran terbaik, sangat mudah  bagi Anda untuk tetap terlibat, waspada dan aktif pada kehidupan sosial Anda.

Ketika pendengaran terganggu, indera ruang kita menyusut, isyarat peringatan terlewatkan, dan kita menarik diri dari kegiatan atau situasi sosial. Ini membuat kesehatan fisik dan mental kita sangat rentan dan terganggu.

  • Orang dewasa dengan gangguan pendengaran memiliki kemungkinan hingga 5 kali lebih besar untuk mengalami demensia.
  • Kehilangan pendengaran terkait dengan risiko jatuh tiga kali lipat.
  • Cedera karena kecelakaan dapat terjadi hingga 50 persen lebih mungkin untuk orang dengan gangguan pendengaran.

Kehilangan Pendengaran Berdampak Pada Kehidupan Sehari-hari

Lebih dari segalanya, mendengar membuat Anda terhubung dengan dunia di sekitar Anda. Baik itu untuk berkomunikasi dengan teman dan keluarga, berinteraksi dengan kolega, menikmati resital musik, film atau acara TV, atau mendengar suara burung yang bernyanyi di luar jendela. Ketika  Anda mendengar lebih baik, Anda hidup lebih baik.

Tetapi ketika gangguan pendengaran, koneksi, interaksi, dan momen tersebut hilang dan teredam, yang berdampak pada kualitas hidup Anda, maka. Anda akan berpotensi melewatkan :

  • Kata-kata pertama cucu Anda atau cerita makan malam keluarga
  • Merasa tersisih dari percakapan atau lelucon yang bagus
  • Membatasi kegiatan sosial yang dulunya menyenangkan
  • Merasa kurang mandiri, kurang percaya diri, dan kurang aman
  • Frustasi terhadap orang-orang yang dicintai disekitar Anda karena tidak bisa mendengarkan ucapan mereka dan selalu memiliki  permintaan konstan untuk mengulangi apa yang mereka dikatakan
  • Tidak menjalani kehidupan dengan sepenuhnya karena gangguan pendengaran menahan Anda.

Mengapa Penting Untuk Meningkatkan Kemampuan Mendengar Anda?

Karena pendengaran yang baik akan menghubungkan Anda dengan dunia yang luas, maka berbagai cara untuk meningkatkan kualitas  pendengaran melalui penggunaan alat bantu dengar akan sangat berdampak sangat besar dalam hidup Anda seperti beberapa hal di bawah ini :

  • Komunikasi dalam hubungan semakin lancar
  • Keintiman dan kehangatan dalam hubungan keluarga akan    terbangun kembali
  • Kemudahan dalam komunikasi
  • Mendapat kekuatan untuk menjalani kehidupan lebih baik
  • Rasa kontrol atas hidup Anda
  • Partisipasi sosial yang lebih besar
  • Stabilitas emosional

Karena pentingnya peningkatan pendengaran melalui penggunaan alat bantu dengar untuk meningkatkan kualitas hidup dan menghindarkan masalah gangguan pendengaran yang lebih serius di kemudian hari, maka ABDI sebagai pusat penyedia alat bantu dengar no 1 di Indonesia memiliki menawarkan bantuan bagi Anda untuk mengetahui tingkat kesehatan pendengaran melalui tes dan penyediaan alat bantu dengar dengan teknologi terkini yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Hubungi kami di no 0800-100-2234 atau klik website kami di sini, untuk mendapatkan jadwal konsultasi di tempat terdekat di kota Anda.

Sumber : https://www.starkey.com/improve-your-hearing

Please rate this

and share :
connect with us facebook-ABDI facebook-ABDI facebook-ABDI facebook-ABDI